Harga Cuma Rp2 Jutaan! Berikut 5 Keunggulan Samsung Galaxy A05s yang Masih Worth it Dipakai Tahun 2024

- 15 Mei 2024, 08:00 WIB
Samsung Galaxy A05s yang masih worth it dipakai tahun 2024 karena punya keunggulan, salah satunya di bagian kamera/
Samsung Galaxy A05s yang masih worth it dipakai tahun 2024 karena punya keunggulan, salah satunya di bagian kamera/ /samsung.com

KABAR PANGANDARAN - Hp Samsung Galaxy A05s resmi rilis di Indonesia pada bulan Oktober 2023, bersamaan dengan Samsung Galaxy A05. Smartphone ini dibanderol dengan harga yang cukup murah, yakni Rp2 jutaan saja. Meskipun begitu, tapi ponsel yang satu ini punya beberapa keunggulan yang membuatnya masih worth it dipakai tahun 2024.

Sebagai smartphone dengan model yang lebih tinggi, Samsung Galaxy A05s tercatat hadir dengan beberapa spesifikasi dan keunggulan yang membuatnya makin diminati oleh para konsumen. Meskipun sudah bukan model baru lagi, tapi beberapa keunggulan ini bisa membuat Galaxy A05s dipertimbangkan untuk tetap digunakan di tahun 2024.

Penasaran dengan apa saja keunggulannya? Berikut ini kami akan berikan informasinya!

Baca Juga: Spek Samsung Galaxy A52 vs Vivo V29 5G Series HP dengan Kemampuan Fotografi Memukau, Pilihan di Tangan Kamu!

Baca Juga: Perbandingan Ponsel Samsung Galaxy A15 5G vs POCO M6 Pro, Pilih Popularitas atau HP Mid-range Rasa Flagship?

5 Keunggulan Samsung Galaxy A05s

1. Chipset dan RAM yang Memadai

Samsung Galaxy A05s ditenagai oleh chipset Snapdragon 680 yang membuat performanya jadi lebih kencang. Chipset ini adalah chipset 6 nm besutan Qualcomm yang memiliki prosesor atau CPU Octa Core berkekuatan hingga 2.4 GHz. Konfigurasi prosesor pada chipset ini meliputi 4x inti performa Kryo 265 Gold 2.4 GHz, dan 4x Kryo 265 Silver 1.9 GHz.

Kinerja chipset ini dilengkapi pula dengan GPU Adreno 610, yakni komponen yang fokus mengurusi aspek pengolahan grafis. Dengan chipset ini, performa Hp Samsung A05s secara umum masih memadai dan worth it dipakai tahun 2024.

Selain dari chipsetnya, Samsung Galaxy A05s ini turut pula dibekali dengan RAM 6 GB yang dipadu dengan ROM 128 GB. Hp Rp2 jutaan ini juga dilengkapi fitur RAM Plus 6 GB yang bisa dimanfaatkan untuk perluasan memori secara virtual sampai 12 GB. Tentunya hp ini juga dilengkapi dengan slot microSD Card untuk memperluas lokasi penyimpanan.

Halaman:

Editor: Kiki Masduki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah