SPinjam: Cara Pengajuan, Limit, dan Berapa lama Dana Masuk Rekening, Simak di Sini!

- 4 April 2024, 15:00 WIB
Ilustrasi Cara Pengajuan, Limit, Estimasi Waktu Dana Diterima SPinjam
Ilustrasi Cara Pengajuan, Limit, Estimasi Waktu Dana Diterima SPinjam /Unsplash/Mufid Majnun

KABAR PANGANDARAN – Setelah SPinjam berhasil diaktifkan, langkah selanjutnya adalah pengajuan. Bagaimana cara pengajuan layanan pinjaman ini dan berapa lama dana masuk ke rekening?

SPinjam merupakan salah satu produk layanan Shopee selain SPaylater dan Shopeepay. Sesuai namanya, produk layanan ini menawarkan pinjaman tunai pada siapapun pengguna Shopee yang mendapatkan layanan tersebut.

Biasanya, setelah berhasil mengaktifkan fitur SPinjam, pengguna akan mengajukan nominal pinjaman yang dibutuhkan. Nah, cara pengajuan ini pun cukup mudah, cukup ikuti langkah-langkah yang akan dijelaskan di bawah, beserta informasi mengenai waktu dana masuk, dan limit.

Baca Juga: Solusi Dana Cepat untuk Lebaran Hanya 15 Menit Langsung Cair! Cek Aplikasi Pinjaman Online Adapundi di Sini!

Berapa Limit SPinjam?

Sekarang ini, sudah marak aplikasi rentenir online (pinjol) yang menawarkan pinjaman dana dengan bunga, serta tenor yang panjang. Salah satu rentenir online atau pinjol legal yang diawasi OJK adalah layanan pinjaman dari Shopee ini.

Pengguna yang membutuhkan dana darurat bisa meminjam dana ke layanan pinjaman Shopee ini dengan catatan telah mengaktifkan fiturnya. Minimal limit yang bisa diajukan dari layanan ini adalah sebesar Rp500 ribu, sementara maksimal limit disesuaikan dengan akun pengguna.

Biasanya, batas limit ini berbeda dari satu pengguna Shopee dengan pengguna lainnya, dan seiring waktu limit akan bertambah sesuai dengan kebijakan Shopee, pengguna tidak bisa mengatur penambahan limit.

Baca Juga: UPDATE APRIL 2024! Daftar Pinjaman Online Legal di Bawah OJK untuk Solusi Dana Darurat, Cek di Sini

Estimasi Masuk Rekening Dana SPinjam

Berapa lama waktu yang dibutuhkan setelah pengajuan pinjaman? Berikut ini akan dijelaskan mengenai estimasi waktu dana masuk ke rekening sesuai dengan bank terkait. Jika kamu baru pertama kali ajukan SPinjam atau baru menambah rekening bank baru, biasanya pengajuan akan melewati proses verifikasi dulu.

Halaman:

Editor: Kiki Masduki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah