Kerja Jadi Arsitek dan Butuh Laptop? Ini 5 Rekomendasi Terbaik 2024, Mulai dari ASUS Sampai Lenovo

- 4 Juni 2024, 15:00 WIB
Ilustrasi Lenovo Yoga Book 9i/
Ilustrasi Lenovo Yoga Book 9i/ /Gizmochina

KABAR PANGANDARAN - Sebagai seorang arsitek, tentu kamu akan membutuhkan laptop untuk memudahkan pekerjaan. Biasanya, laptop akan digunakan untuk membuat desain, editing, dan mengerjakan pekerjaan lainnya. Bagi kamu yang bekerja di bidang tersebut, simak ulasan ini sampai akhir.

Ada banyak jenis laptop yang dijual di pasar elektronik. Dari laptop yang harganya murah hingga paling mahal, semuanya ada dan memiliki spesifikasi serta fisik yang berbeda. Berbagai macam produk laptop tersebut dijual, dan dibuat untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Dari beragam jenis laptop tersebut, tentu ada laptop yang cocok untuk dipakai dalam pekerjaan arsitek.

Semakin bagus sebuah laptop, semakin tinggi pula harganya. Maka dari itu, saat kamu membutuhkan laptop dengan spek gahar, kamu harus siapkan budget yang tidak sedikit. Apalagi bila kamu bekerja sebagai seorang arsitek, tentu tidaklah mudah mencari laptop dengan harga di bawah Rp10 juta.

Di bawah ini ada beberapa produk laptop yang cocok dipakai untuk kamu yang bekerja di bidang arsitek. Pertimbangkan spesifikasi dan brandnya, karena beberapa orang mungkin hanya menyukai brand tertentu. Yuk, simak laptop apa saja yang cocok untuk mendukung pekerjaanmu.

Baca Juga: Spek Gahar! 5 Laptop Ini Cuma Rp7 Juta Tapi Antimainstream, Mulai dari Acer Sampai Lenovo, Cek di Sini!

Baca Juga: Khusus Buat Desainer Grafis! 4 Laptop Asus ini Punya Spek Gahar Tingkat Dewa!

5 Rekomendasi Laptop 2024 untuk Arsitek

1. ASUS ROG Flow X16

Ilustrasi ASUS ROG Zephyrus G14/
Ilustrasi ASUS ROG Zephyrus G14/ Website/Gizmochina

Untuk kamu pecinta laptop ASUS, salah satu tipe laptop dari brand tersebut ini ternyata bisa digunakan untuk kebutuhan pekerjaanmu sebagai arsitek. ASUS ROG Flow X16 ini memiliki ukuran layar sebesar 16 inch dengan kapasitas RAM 16 GB, dan penyimpanan internal 1 TB.

Laptop ini cocok sekali digunakan untuk di luar ruangan karena kecerahan layarnya bisa sampai 500 nit. Tak hanya itu saja, keakuratan warnanya pun bagus dengan 100% DCI P3 Pantone Validated.

Halaman:

Editor: Kiki Masduki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah