Perbandingan HP Rp3 Jutaan Samsung Galaxy A25 5G vs OPPO A79 5G, Pilih Layar Amoled atau Chipset Terbaik?

- 13 Mei 2024, 14:00 WIB
Specs kamera Samsung Galaxy A25 5G./
Specs kamera Samsung Galaxy A25 5G./ /samsung.com

KABAR PANGANDARAN - Jika kamu memerlukan ponsel pintar berharga di kisaran Rp3 jutaan yang berkualitas serta teruji ada beberapa merek bisa kamu pilih.

Salah satu kelebihan dari ponsel yang kamu incar di harga Rp3 jutaan adalah ketika memiliki chipset yang cukup mumpuni dipakai multi tasking serta main game.

Dukungan layar Amoled bisa jadi nilai tambah ditunjang dengan refresh rate yang tinggi untuk mendukung pergerakan layar mulus.

Berikut ini bisa kamu pilih dari perbandingan antara Samsung Galaxy A25 5G vs OPPO A79 5G yang dijual di rentang harga Rp3 jutaan.

Baca Juga: Pilih Mana? Realme GT Neo 3 vs OPPO Reno6 5G, Dua Ponsel yang Bikin Kamu Tak Was-was saat Kehabisan Baterai

Spesifikasi Samsung Galaxy A25 5G

  • Layar Super AMOLED 6.5 inci, dengan kecerahan layar puncak 1000 nit, pergerakan layar sudah cukup mulus berkat refresh rate 120 Hz.
  • Kamera depan 13Mp, kamera belakang 50 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP macro dan ada fitur OIS di kamera utamanya.
  • Chipset Exynos 1280, cukup baik untuk multitasking atau bermain game.
  • RAM 8 GB dan internal 128/256 GB.
  • Baterai 5000 mAh yang awet.
  • Fitur NFC dan gyro hardware yang responsif.
  • Harga Rp 3.570.000 untuk ukuran memori 8/128 GB.

Baca Juga: Buruan Cek! Ini Spesifikasi Lengkap Hp Oppo A60 yang Segera Rilis di Indonesia

Spesifikasi OPPO A79 5G

  • Layar IPS LCD luas 6,78 inci dengan resolusi Full HD+ dengan refresh rate hanya 90 Hz.
    Memiliki RAM LPDDR4x 8 GB dan internal UFS 2.2 256 GB.
  • Dibekali Chipset MediaTek Dimensity 6020, cukup kencang dengan dukungan jaringan 5G.
  • Baterai 5000 mAh awet dengan fast charging 33W.
  • RAM/ROM 8 GB/256 GB, dengan slot microSD khusus untuk memperluas kapasitas memorinya, RAM LPDDR4x 8 GB dan internal UFS 2.2 256 GB.
  • Kamera 50 MP (wide)2 MP (depth).
  • Tidak dibekali fitur NFC.
  • Harga Rp 3.799.000 untuk ukuran memori 8/256 GB.

Itu tadi spesifikasi dari kedua hp dengan harga di kisaran Rp3 jutaan yang bisa kamu perbandingkan sebelum memilih salah sartu di antaranya.

Baca Juga: Versus Series: Xiaomi Redmi Note 10 5G vs Redmi Note 10T 5G, Terlalu Mirip, Harganya pun Sama, Apa Bedanya?!

Sementara untuk harganya bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan ketentuan dari distributor masing-masing ponsel.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah