Versus Series: Perbandingan 3 HP Meizu 21 Series, Punya Tampilan Identik, Apakah Spesifikasi Beragam?

- 18 Mei 2024, 19:00 WIB
Meizu 21 Series: Meizu 21, Meizu 21 Pro, Meizu 21 Note
Meizu 21 Series: Meizu 21, Meizu 21 Pro, Meizu 21 Note /

HP ini juga dibekali dengan layar berpanel OLED dengan ukuran 6,79 inci, resolusi 1368 x 3192 piksel (2K), refresh rate 120Hz, dan kecerahan puncak 1250 nit. Juga terdapat pemindai sidik jari di dalam layar. Meizu 21 Pro bersertifikasi IP68 sehingga bodinya kedap debu dan air. Tersedia varian warna menarik, yaitu Black, xiaowhite, blue, dan green.

Meizu 21 Note dibekali dengan layar yang paling terang dengan kecerahan puncak 5000 nit dn paling mulus dengan refresh rate 144Hz, dengan jenis layar berpanel OLED dan ukuran 6,78 inci dan resolusi 1264 x 2780 piksel (Full HD+). 

Sisi belakangnya tampak identik dengan Meizu 21 karena ada tiga lubang yang disusun vertikal. Bodinya kedap debu dan tahan cipratan air dengan sertifikasi IP65. HP ini hadir dalam pilihan warna black dan white.

2. Kamera

Meizu 21 hadir dengan kamera swafoto 32MP dan diafragma f/2.4. Pada bagian belakang ada tiga kamera yang disusun vertikal di pojok kiri atas. Konfigurasi ketiga kameranya ialah kamera utama 200MP (f/1.7) dengan OIS, kamera ultrawide 13MP (f/2.4), dan kamera depth 5MP (f/2.4).

Untuk Meizu 21 Pro dibekali dengan tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50MP (f/1.9) dengan OIS, kamera ultrawide 13MP (f/2.4), dan kamera telefoto 10MP (f/2.0) dengan perbesaran optik 3 kali. Lalu, ada pula punch hole berisi kamera swafoto 32MP (f/2.4)

Sedangkan Meizu 21 Note ternyata hanya punya dua kamera, terdiri dari kamera utama 50MP (f/1.7) dengan OIS dan kamera ultrawide 13MP (f/2.4). Lubang paling bawah hanya berisi ring LED flash.

3. Performa

Meizu 21 memiliki performa yang sangat andal karena dibekali dengan prosesor Qualcomm yang banyak menjadi jagoan smartphone premium saat ini, yaitu Snapdragon 8 Gen 3.

Meizu 21 Pro juga hadir dengan menawarkan performa yang sama dengan Meizu 21 karena sama-sama diperkuat Snapdragon 8 Gen 3. Bila disimpulkan, Meizu 21 dan Meizu 21 Pro memiliki performa yang sama.

Halaman:

Editor: Kiki Masduki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah