Huawei Pura 70 Series Siap Jadi 'Monster', Yuk, Cek Spesifikasi dan Harga di Sini!

- 24 April 2024, 19:00 WIB
Huawei Pura 70 Series Siap gebrak pasar global
Huawei Pura 70 Series Siap gebrak pasar global /techweez.com

KABAR PANGANDARAN - Huawei Pura 70 Series sedang menjadi pembicaraan di kalangan pecinta gadget. Karena hadir dengan menawarkan spesifikasi yang ditingkatkan dan fitur-fitur keren yang dikembangkan sendiri oleh perusahaan asal Tiongkok tersebut.

Beberapa review bermuncuan di berbagai platform terkait kehadiran Huawei Pura 70 Seri ini, yang digadang-gadang akan menjadi monster dalam konotasi yang baik bagi kamera HP oleh para pecinta gadget, bahkan ada yang membandingkannya dengan Apple, yang katanya dapat membuat perusahaan iPhone tersebut insecure.

Baca Juga: Huawei MatePad Air, Fitur Elit Bundling Komplit, Simak Spesifikasi di Sini!

Pada tanggal 18 April lalu Huawei meluncurkan andalan terbarunya, seri Pura 70. Dalam perilisan tersebut, terungkap bahwa model baru ini akan dijual dengan sekitar Rp12,3 jutaan untuk Pura 70 standar, Rp14,5 jutaan untuk varian Pura 70 Pro, Rp17,9 jutaan untuk varian Pura 70 Pro+,  dan Rp22,4 jutaan untuk varian Pura 70 Ultra.

Huawei melengkapi seluruh jajaran Pura 70, mulai dari Pura 70 dasar hingga Pura 70 Ultra yang paling mutakhir, dengan SoC Kirin 9010. Di bawah kap seri ini terdapat unit pemrosesan pusat (CPU) octa-core. Satu inti 2,3 GHz untuk tugas-tugas berat, 3 inti (2,18 GHz) untuk tugas sehari-hari, dan 4 inti hemat baterai (1,55 GHz) untuk tugas-tugas di latar belakang.

Baca Juga: Huawei Mate 40 Pro, Siap untuk Gaming, Ini 6 Alasan yang Bisa Buat Kamu Jatuh Cinta pada HP ini!

Spesifikasi Huawei Pura 70 Series

1. Fitur Huawei Pura 70

Huawei Pura 70 memiliki layar LTPO OLED berukuran 6,6 inci dengan visual halus (120Hz) dan kualitas tajam (2760×1256). Muncul dengan Kaca Kunlun yang tangguh. Pura 70 memiliki RAM 12GB dengan penyimpanan 256GB, 512GB, atau bahkan 1TB, tetapi tidak ada slot kartu memori untuk menambah lebih banyak.

Khususnya, dengan tinggi 157,6 mm, ini merupakan HP flagship terpendek dari Huawei dalam kurun waktu 3 tahun terakhir. Pura 70 menggunakan dua kamera yang sama dengan pendahulunya.

Halaman:

Editor: Kiki Masduki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x