Rekomendasi Tempat Nongkrong dengan View Alam yang Wajib Kamu Datangi di Bogor, Nomor 3 Paling Hidden Gem!

- 28 Mei 2024, 18:00 WIB
Keindahan alam di Taman Fathan Hambalang/Instagram/tamanfathan_hambalang
Keindahan alam di Taman Fathan Hambalang/Instagram/tamanfathan_hambalang /

KABAR PANGANDARAN – Kota Bogor dikenal sebagai tempat yang sejuk dan asri dengan keindahan alamnya. Oleh karena itu, ada banyak kafe yang mengusung view keindahan alam menarik, dan wajib kamu kunjungi. Mulai dari kota sampai pelosok, ada banyak kedai kopi yang bisa dijadikan tempat nongkrong cantik bersama teman.

Kafe dengan view keindahan alam banyak dicari karena suasananya yang syahdu dan menenangkan. Biasanya, orang kota mencari tempat nongkrong dengan view keindahan alam untuk healing sejenak dari keramaian. Biasanya, kedai kopi yang memiliki view alam yang syahdu akan terkesan lebih romantis dan bikin betah saat kita berkunjung.

Di Bogor sendiri ada banyak kafe dengan view keindahan alam yang cantik, dan salah satunya ada di bagian pelosok Bogor, dan tempatnya jauh dari keramaian. Biasanya, tempat yang sulit dicari seperti ini justru menawarkan sensasi yang lebih menenangkan, jadi bikin kamu semakin nyaman dan betah. Gak cuma dijadikan tempat nongkrong, kafe dengan view alam ini bisa menjadi spot foto yang bagus dan estetik, serta menemani waktu libur sekolahmu.

Untuk kamu pecinta photography wajib banget kunjungi ketiga tempat ini. Pemandangan dan suasananya dijamin bikin kamu ketagihan untuk balik lagi. Nah, tanpa menunggu lama, untuk kamu warga Bogor atau yang sedang berkunjung ke kota hujan ini, yuk simak ulasan berikut sampai akhir.

Baca Juga: 5 Tempat Nongkrong di Pandaan Malang yang Bakal Bikin Kamu Tertarik, Berikut Lokasinya!

Baca Juga: Anak Hits Wajib ke Sini! RodGronn Coffee Lab, Tempat Nongkrong Unik di Jombang with Sensasi Ngopi di Basement

Tempat Nongkrong View Alam di Bogor

1. Taman Fathan Hambalang

Kafe pertama yang wajib kamu kunjungi adalah Taman Fathan Hambalang yang lokasinya berada di Desa Hambalang, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Kedai kopi ini menawarkan pemandangan alam pegunungan yang indah dengan banyak spot foto yang estetik dan instagramable.

Tidak hanya warga Bogor, untuk kamu yang berada di Jakarta juga bisa datang ke kafe ini, karena lokasinya memang cukup dekat dengan tol. Kamu bisa keluar di tol Sentul sirkuit atau tol Citeureup jika ingin pergi ke tempat ini.

Taman Fathan Hambalang buka setiap hari dengan jam operasional dari Senin-Jumat dari jam 11 pagi sampai jam 9 malam, Sabtu dan Minggu jam 9 pagi sampai jam 9 malam, dan pada hari Kamis jam 11 pagi sampai jam 7 malam. Karena menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan, kamu yang berminat datang ke tempat ini harus membayar tiket masuk seharga Rp5 ribu saja.

Selain view keindahan alam yang cantik, kafe ini juga menawarkan harga minuman dan makanan yang murah, mulai dari Rp5 ribu sampai Rp20 ribu kamu sudah bisa memesan minuman dan makanan yang hangat untuk temani waktu santaimu. Tak hanya bisa mengajak teman atau pasangan, tempat ini juga family friendly.

View Outdoor Taman Fathan Hambalang Bogor/Instagram/tamanfathan_hambalang
View Outdoor Taman Fathan Hambalang Bogor/Instagram/tamanfathan_hambalang

2. Kopi Daong

Jika sebelumnya menawarkan pemandangan gunung yang indah, Kopi Daong justru menawarkan view keindahan hutan pinus yang sesungguhnya. Lokasi kafe ini berada di Pancawati, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Meski lokasinya jauh dari keramaian kota, lelahmu akan terbayar saat datang ke kafe Kopi Daong ini. Kedai kopi ini buka dari jam 9 pagi sampai jam sembilan malam. Karena menawarkan sensasi ngopi di hutan pinus, hanya ada sedikit area indoor di kafe ini.

Semi outdoor di Kopi Daong Bogor/Instagram/kopidaong.id
Semi outdoor di Kopi Daong Bogor/Instagram/kopidaong.id

Tempat parkir di sini luas, ada fasilitas WiFi, toilet yang bersih, tempat bermain, dan juga tempat ibadah. Untuk harga menunya pun bervariasi mulai dari Rp20 ribuan. Untuk kamu yang ingin datang ke tempat ini, jangan khawatir tempatnya tutup, karena Kopi Daong buka setiap hari dengan jam operasional seperti yang sudah disebutkan di atas.

Bagian luar Kopi Daong Bogor/Instagram/kopidaong.id
Bagian luar Kopi Daong Bogor/Instagram/kopidaong.id

3. Porlak Jahe

Tempat terakhir yang bisa dijadikan tempat nongkrong sekaligus tempat untuk belanja sayuran adalah Porlak Jahe yang lokasinya berada di Pancawati, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tempat ini disebut hidden gem karena lokasinya yang jauh, seperti atas bukit.

Outdoor Porlak Jahe Bogor/Instagram/porlakjahe.id
Outdoor Porlak Jahe Bogor/Instagram/porlakjahe.id

Tempat ngopi ini lokasinya berada di atas Kopi Daong, dan tempatnya unik, instagramable, comfy, dan menarik. Di sini tidak ada area indoor, hanya ada semi outdoor, dan halaman luas yang bisa dijadikan sebagai tempat untuk camping dan kegiatan lainnya.

Selain bisa dijadikan tempat nongkrong, kamu juga bisa berbelanja sayuran di tempat ini, karena ada ruangan khusus tempat budidaya segala jenis sayuran. Porlak Jahe buka dari jam 9 pagi sampai jam 10 malam.

Menu makanan paket nasi liwet di Porlak Jahe Bogor/Instagram/porlakjahe.id
Menu makanan paket nasi liwet di Porlak Jahe Bogor/Instagram/porlakjahe.id

Di kafe ini sebagian spotnya diisi dengan tempat lesehan yang didekorasi dengan bean bag warna-warni yang membuatnya tampil menarik. Untuk harga menunya pun beragam dan cukup terjangkau. Bagi kamu yang tertarik untuk datang ke tempat ini disarankan untuk membawa kendaraan sendiri, karena lokasinya jauh dari jalan raya.

Tempat budidaya sayuran di Porlak Jahe Bogor/Instagram/porlakjahe.id
Tempat budidaya sayuran di Porlak Jahe Bogor/Instagram/porlakjahe.id

Baca Juga: Cari Tempat Nongkrong Budget Rp20 Ribuan? Yuk, Coba Eazy Coffee Jombang, Kafe ala Starbuck Versi Low Budget

Itulah 3 tempat nongkrong yang ada di Bogor dengan view keindahan alam yang ciamik. Kamu bisa mengajak teman-temanmu, keluarga maupun pasangan ketiga tempat ini untuk mengisi waktu liburan sambil bersantai.***

Penulis : Inggar Anggraeni

Editor: Kiki Masduki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah