Terungkap! Motif Dugaan Suami Mutilasi Istri di Ciamis Ternyata Karena Ini

- 6 Mei 2024, 14:52 WIB
Kapolres Ciamis AKBP Akmal, tengah memimpin langsung olah TKP tindak pidana mutilasi istri di wilayah Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat
Kapolres Ciamis AKBP Akmal, tengah memimpin langsung olah TKP tindak pidana mutilasi istri di wilayah Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat /Tribratanews.com//Divisi Humas Polres Ciamis /

KABAR PANGANDARAN - Kasus suami mutilasi istri di Ciamis yang terjadi pada Jumat 3 Mei 2024 lalu membuat heboh warganet. Pasalnya, perbuatan keji sang suami Tarsum (50) setelah melakukan mutilasi terhadap istrinya Yanti (40), pelaku malah menawarkan daging istrinya ke tetangga sekitar.

Kejadian yang berada di Dusun Sindangjaya, Cimeong, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis Jawa Barat membuat geram. Pihak polisi telah mengamankan Tarsum pelaku mutilasi dan telah mendalami apa di balik perbuatan bejadnya tersebut.

Baca Juga: INNALILLAHI! Angin Tornado di Rancaekek Bandung Mirip di Amerika Serikat, Ini Penjelasan BRIN

Dikutip dari laman Tribratanews Polri pada Senin 6 Mei 2024, polisi membenarkan adanya utang yang dimiliki oleh Tarsum (50) pelaku mutilasi istrinya. Hal itu diketahui oleh pihak kepolisian dari pemeriksaan sejumlah saksi.

"Menurut keterangan saksi, emang ada hutang lebih dari Rp100 juta," ungkap Kasat Reskrim Polres Ciamis AKP Joko Prihatin.

Terduga pelaku yang bernama Tarsum melakukan mutilasi istri sendiri di Ciamis, Jawa Barat, beberapa hari yang lalu.
Terduga pelaku yang bernama Tarsum melakukan mutilasi istri sendiri di Ciamis, Jawa Barat, beberapa hari yang lalu.

Ia menyatakan, dari keterangan saksi tersebut, utang digunakan untuk membayar usaha yang sebelumnya turun sekaligus guna memenuhi kebutuhan keluarga.

Hingga saat ini, ungkapnya, keterangan dari pelaku sendiri belum bisa didapat karena sulit diajak berkomunikasi. Atas hal tersebut, pihak penyidik bersama rumah saki tengah memeriksa kejiwaan pelaku.

"Akan kita periksa kejiwaanya hari ini (Senin 6 Mei 2024)," jelasnya.

Halaman:

Editor: D. Maldini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah