Versus Series: iPhone 11 Pro Max vs 12 Pro Max, Desainnya Sangat Mirip, Masih Worth it Dipakai di 2024?

- 27 Mei 2024, 10:00 WIB
Perbandingan iPhone 11 Pro Max vs iPhone 12 Pro Max/
Perbandingan iPhone 11 Pro Max vs iPhone 12 Pro Max/ /GSM Arena/Kolase/Kabar Pangandaran/Rika Rostika Johara

KABAR PANGANDARAN - Dua Hp pintar keluaran Apple ini punya desain yang mirip, yaitu iPhone 11 Pro Max dan 12 Pro Max. Meski saat ini sudah banyak HP flagship terbaru dari berbagai brand, tapi nyatanya kedua HP tersebut masih banyak diminati.

iPhone 11 Pro Max diluncurkan pada 2019, dan iPhone 12 Pro Max dirilis setahun setelahnya. Memang terdapat perbedaan, tapi apakah signifikan dan membawa peningkatan yang berarti, sementara harga 11 Pro Max saat ini sedang menukin secara tajam, yang bisa kamu baca pada artikel pada link ini.

Dan apakah spesifikasi keduanya masih bisa memenuhi kebutuhan kamu di tahun 2024 ini? Untuk menjadwab hal tersebut, kamu bisa membaca spesifikasi dan perbandingan iPhone 11 Pro Max vs iPhone 12 Pro Max, yang bisa menjadi referensi buat kamu yang sedang mencari HP dari Apple dengan budget yang terbatas.

Baca Juga: Harga Terkini iPhone 11 Pro Max Mei 2024, Layar OLED Super Retina XDR, Cek di Sini!

Baca Juga: Komparasi: Samsung Galaxy S24 Ultra vs iPhone 15 Pro Max, Mana yang Lebih Juara?

Perbandingan iPhone 11 Pro Max vs iPhone 12

Tampilan iPhon 11 Pro Max/
Tampilan iPhon 11 Pro Max/ GSM Arena

1. Prosesor

iPhone 12 Pro Max dibekali dengan prosesor yang lebih update. Jika iPhone 11 Pro Max menggunakan prosesor A13 Bionic, seri iPhone 12 dibekali dengan A14 Bionic yang lebih mumpuni. Chip tersebut bisa bekerja dengan lebih cepat dan efisien.

A14 Bionic punya performa yang lebih cepat 15% dari prosesor sebelumnya dengan penggunaan daya yang digunakan diprediksi 30% lebih sedikit dari pada iPhone 11, sehingga penggunaan baterai yang disematkan lebih tahan lama.

2. Desain

Kehadiran iPhone 11 Pro Max ketika pertama kali dirilis sempat viral karena mengusung desain kamera “boba”, dan masih digunakan pada iPhone 12 Pro Max. Yang mengusung desain yang mirip iPhone 5S dengan sudut membulat atau lengkung, tapi dengan tampilan tepi bodi yang tampat datar (flat-edge).

3. Warna

12 Pro Max ini mengusung pilihan warna yang lebih variatif, yaitu yaitu graphite, silver, gold, dan pacific blue. Sedangkan 11 Pro Max menawarkan warna yang matte, yaitu Matte Space Gray, Matte Silver, Matte Gold, Matte Midnight Green.

4. Kualitas

iPhone 11 Pro Max meraih skor 117 poin begitupun dengan iPhone 12 Pro Max, yang juga memiliki skor yang sama. Dengan konfigurasi kamera 12 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF, OIS; 12 MP, f/2.0, 52mm (telephoto), 1/3.4" 1.0µm, PDAF, OIS, 2x optical zoom; 12 MP, f/2.4, 120˚, 13mm (ultrawide), 1/3.6", dan dibekali fitur night mode dan portrait mode pada semua lensa.

Kamera depan keduanya dengan ukuran 12 MP, f/2.2, 23mm (wide), 1/3.6", perbedaannya iPhone 12 Pro Max dibekali dengan set Dolby Vision HDR.

5. Ram

iPhone 11 Pro Max memiliki kapasitas RAM sebesar 4GB, sementara 12 Pro Max memiliki RAM 6GB.

6. Konektivitas

Perbedaan selanjutnya adalah konektivitas jaringan internet, iPhone 11 Pro Max masing menggunakan 4G, dengankan iPhone 12 Pro Max sudah mengusung 5G.

7. Layar

Kedua HP teersebut menggunakan jenis layar dan resolusi yang sama, yaitu Super Retina XDR OLED, HDR10, Dolby Vision, 800 nits (HBM), 1200 nits (peak). Perbedaannya, iPhone 11 Pro Max memiliki ukuran 6,5 inci, dengankan iphone 12 Pro Max 6,7 inci.

Baca Juga: Setelah iPhone dan iPad Kini Fitur YouTube TV Bisa Ditonton di Ponsel dan Tablet Android, Begini Caranya

Itulah perbandingan dari iPhone 11 Pro Max dan iPhone 12 Pro Max yang pernah menduduki kursi raja pada zamannya. Berdasarkan spesifikasi di atas, sepertinya masih mumpuni untuk memenuhi kebutuhan kamu di tahun 2024 ini.***

 

Editor: Kiki Masduki

Sumber: GSM Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah