Pemkab Pangandaran Bersiap Menyulap Pantai Madasari Menjadi Tempat Wisata Kelas Premium

- 25 Januari 2024, 08:54 WIB
Pantai Madasari, salah satu tempat wisata di Pangandaran yang wajib dikunjungi.
Pantai Madasari, salah satu tempat wisata di Pangandaran yang wajib dikunjungi. /Dok. Bumdes Masawah

KABAR PANGANDARAN - Tempat wisata di Kabupaten Pangandaran kembali akan menyajikan destinasi kelas premium untuk menarik semakin banyak kunjungan wisatawan ke wilayahnya.

Kini giliran Pantai Madasari, tempat wisata ini akan dipoles menjadi salah satu destinasi wisata pantai di Pangandaran kelas premium.

Hal tersebut diungkap oleh Sekda Kabupaten Pangandaran Kusdiana, pihaknya akan menjadikan Pantai Madasari sebagai tempat wisata premium.

Setelah pengelola tempat wisata Pantai Madasari diambil alih oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangandaran.

Baca Juga: Tempat Wisata Populer di Batu Malang, dari Jatim Park 1 Hingga Museum Angkut. Cek Harga Tiket dan Jam Buka

Sekda Kabupaten Pangandaran Kusdiana mengatakan, bahwa pihaknya telah mengumpulkan para pejabat Pemkab Pangandaran, untuk membahas soal pengelolaan Madasari.

"Madasari sudah bagian dari Pemda, dari sisi impementasi, pelayanan, wisata, diharapkan bisa berjalan maksimal," kata Kusdiana, Rabu 24 Januari 2024 kemarin.

Menurut dia, saat ini regulasi mengenai pengelolaan Pantai Madasari, tengah dibuat kembali.

"Mudah-mudahan cepat selesai, lalu kita akan lakukan sosialisasi dan percobaan ke Pantai Madasari," jelasnya.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah