Ini 5 Spot Foto yang Instagramable dan Terbaik untuk Menikmati Keindahan Laut Pacitan, Amazing!

- 22 Oktober 2023, 17:55 WIB
Bukit Teletubbies Blitar
Bukit Teletubbies Blitar /Dishut.Jatimprov.go.id

KABAR PANGANDARAN - Apakah kamu pecinta alam dan sering hunting foto-foto tentang alam dan segala keindahannya? Jika iya, mungkin kamu akan mengunjungi berbagai tempat yang mempunyai spot foto menakjubkan. Nah, tepat sekali karena kamu membaca artikel ini. Sebab di Pacitan, Jawa Timur, ada beberapa tempat yang menjadi spot foto terbaik untuk menikmati keindahan alam terutama lautnya.

Menikmati keindahan laut dengan bersantai di tepian sambil menikmati semilir angin sepoi-sepoi, mungkin susah biasa. Namun, jika menikmati pemandangan laut dari dataran tinggi dengan spot foto yang instagrammable, itu baru luar biasa. Nah, buat kalian yang ingin berpetualang atau sedang berada di Pacitan, berikut ini rekomendasi tempat yang menjadi spot foto terbaik di Pacitan.

Rekomendasi Spot Foto untuk Menikmati Indahnya Laut di Pacitan

Bukit Sentono Gentong

Ilustrasi Bukit Teletubbies
Ilustrasi Bukit Teletubbies /Pixabay

Destinasi wisata ini sudah dikenal sejak tahun 2018. Berlokasi di Dadapan, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan, setiap hari bukit ini selalu ramai oleh para pengunjung. Berada di dataran tinggi, bukit ini menawarkan pemandangan yang luar biasa indahnya. Pada siang hari, pengunjung bisa melihat teluk pantai Pacitan yang melengkung seperti bulan sabit. Jika malam hari, pengunjung bisa menyaksikan keindahan kota Pacitan dengan gemerlap lampu warna-warni layaknya kumpulan bintang-bintang.

Bukit Teletubbies

Seperti namanya, bukit ini memilki keindahan yang hampir sama dengan bukit dalam kartun Teletubbies. Bukit ini berlokasi di Desa Klesem Kecamatan Kebonagung, Kabupaten Pacitan. Jika sedang berada di bukit ini, pengunjung bisa menyaksikan hamparan Pantai Kali Uluh yang mempesona. Terlebih lagi saat menjelang senja.

Seorang pengunjung sedang berfoto di Mentari Hill
Seorang pengunjung sedang berfoto di Mentari Hill /Facebook/Suwardi Berlina

Mentari Hill

Bukit ini berlokasi di Tamperan, Sidoharjo, Pacitan tepatnya Jalan Raya Pacitan-Solo. Di bukit ini, kalian akan dihadapkan dengan pemandangan laut yang terbentang indah di bawah sana. Pohon-pohon hijau dan rindang juga semakin menambah keindahan alami di bukit tersebut. Jika malam tiba, maka suasana romantis akan tercipta. Pengunjung bisa melihat gemerlip lampu malam yang beraneka warna.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Tanpa Karena di RCTI 22 Oktober 2023: Wibowo dan Metha Mengalami Kecelakaan

Halaman:

Editor: D. Maldini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah