5 Tempat Wisata di Sumedang yang Hits dan Instagenic. Ajak Keluarga Liburan, Dijamin Lebih Mengasyikan

- 22 Oktober 2023, 10:32 WIB
Suasana tempat wisata air Gajah Depa di Sumedang yang hits dan instagenic
Suasana tempat wisata air Gajah Depa di Sumedang yang hits dan instagenic //instagram/@naizika.megantara/

KABAR PANGANDARAN - Ketika waktu liburan tiba, rasanya tak akan lengkap jika tidak berkunjung untuk menghabiskan waktu di beberapa tempat wisata yang ada di Sumedang. Ada banyak sekali macamnya, mulai dari wisata air, wisata alam, hingga wisata edukasi.

Sumedang memang banyak menyuguhkan berbagai tempat wisata yang menunjukan pesona dan keunikannya. Baik itu wisata yang masih alami maupun buatan.

Bagi Anda yang nanti akan menikmati waktu liburan, namun masih bingung pergi kemana. Tak perlu khawatir, inilah lima rekomendasi tempat wisata di Sumedang yang hits. Cocok untuk dikunjungi bersama keluarga agar lebih mengasyikkan.

Baca Juga: Rekomendasi Hotel di Indramayu yang Murah dan Berkualitas, Cocok Untuk Staycation atau Liburan

1. Wisata Air Gajah Depa

Wisata Air Gajah Depa  merupakan waterpark di Sumedang yang memiliki tempat yang nyaman dan view sangat Instagramable. Sehingga selain untuk bermain air, bisa juga dipakai untuk tempat berfoto. Destinasi wisata ini cocok dikunjungi untuk mengisi waktu liburan.

Lokasi Wisata Air Gajah Depa berada di Jl. Raya Serang No. 90, Galudra, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

2. Kebun Teh Margawindu

Menikmati waktu liburan di Kebun Teh Margawindu akan membuat pikiran menjadi rileks, karena suasana alamnya yang masih asri dan segar. Kealamiannnya itu yang menjadi sebuah daya tarik bagi para wisatawan untuk datang ke tempat wisata yang satu ini.

Lokasi Kebun Teh Margawindu berada di Desa Citengah, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Untuk berkunjung ke sini, ajak keluarga ramai-ramai agar bisa menikmati indahnya suasana kebun teh yang instagramable dan bisa membuat waktu liburan jadi berkesan.

Baca Juga: 1000 Ambu Midang Meriahkan Helaran Budaya 2023 HUT Kota Tasikmalaya ke-22, Ini Kata Pj Walikota

Halaman:

Editor: D. Maldini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah