Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Bandung, Cocok untuk Healing bersama Keluarga!

- 28 Juli 2023, 14:00 WIB
Potret seorang pengunjung sedang healing dan menghirup udara segar di Kebun Teh Sukawana/
Potret seorang pengunjung sedang healing dan menghirup udara segar di Kebun Teh Sukawana/ /Instagram/@wieuwiiii

Baca Juga: Bikin Heboh Netizen, dr. Richard Lee Pindah Lapak Live Streaming Ke Shopee Live Bisa Dapat Omzet Lebih Besar

2. Kawah Putih Ciwidey

Berlokasi di Desa Alam Endah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung. Kawah Putih Ciwidey ini dapat dikunjungi dengan membayar tiket kisaran Rp30 ribu untuk wisatawan domestik dan Rp81 ribu untuk wisatawan mancanegara.

Kawah Putih Ciwidey ini sangat cocok kamu kunjungi bersama keluarga besar. Karena meski di alam terbuka kamu tetap bisa mendapatkan sejumlah fasilitas, seperti angkutan ontang anting, warung makan, guide lokal, shelter, Dermaga Ponton, Sky Walk, Sunan Ibu, dan tentu spot foto yang menarik!

Sudah tak asing jika banyak pengunjung yang melakukan photoshoot untuk pre-wedding, katalog produk, komunitas bahkan syuting film.

Baca Juga: Contoh Proposal 17 Agustus di Sekolah atau Karang Taruna RT RW, Cocok untuk Pengajuan Dana Sponsor

Tanahnya yang berwarna putih dan air danau berwarna putih kehijauan karena ada percampuran unsur belerang, inilah yang menjadi ciri khas dari keindahan alam di Kawah Putih.

Panorama Situ Patenggang cocok untuk dinikmati bersama keluarga di akhir pekan
Panorama Situ Patenggang cocok untuk dinikmati bersama keluarga di akhir pekan /Instagram/@wisatasitupatenggan

3. Situ Patenggang

Danau ini berlokasi di Desa Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung.

Danau ini sangat layak untuk kamu nikmati bersama keluarga terkasih. Karena udaranya yang sejuk serta panorama danau yang indah dan menenangkan.

Selain menikmati alam dari Situ Patenggang, kamu juga bisa melakukan aktivitas seru, seperti berkeliling danau dengan menaiki perahu dan sepeda air berbentuk angsa.

Halaman:

Editor: D. Maldini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah