Sudah Sabet 3 Emas, Imas Yuniar Gadis Asal Pangandaran Masih Berpeluang Tambah Medali di ASEAN Para Games 2023

- 9 Juni 2023, 08:58 WIB
Imas Yuniar asal Pangandaran masih berpeluang tambah medali di ASEAN Para Games 2023 Kamboja.
Imas Yuniar asal Pangandaran masih berpeluang tambah medali di ASEAN Para Games 2023 Kamboja. /Istimewa/

 


KABAR PRIANGAN - Cabang olahraga (cabor) tenis meja sukses melampaui target medali emas yang dicanangkan pada ASEAN Para Games 2023 Kamboja. Target awal adalah 13 medali emas. Kini telah meraup 18 medali emas dan 5 perak.

Selanjutnya, 19 atlet para tenis meja putra dan putri akan diproyeksikan ke pelatnas Asian Para Games 2023 Hangzhou mendatang di Kota Solo.

Tambahan medali emas diantaranya disumbangkan oleh Imas Yuniar yang memperoleh 3 emas dari kelas beregu, mixed doubles dan doubles putri cabor para tenis meja.

Baca Juga: Sujud Syukur Warnai Kelulusan Siswa SMP di Pangandaran

"Alhamdulillah, Imas Yuniar, atlet asal Kabupaten Pangandaran, pada 7 Juni ini mendapatkan medali emas di kelas doubles putri, setelah di final melawan Vietnam," kata Wahyu Hidayah, Ketua NPCI Kabupaten Pangandaran, Kamis 7 Juni 2023.

Hingga saat ini tambahnya, Imas sudah mendapat 3 emas dan melampau target yang diprediksi sebanyak 2 emas.

Menurutnya, peluang bagi Imas mendulang emas masih terbuka. Besok masih bertanding di kelas tunggal putri dan diharapkan mendapatkan hasil yang terbaik.

Baca Juga: Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Pangandaran, Rumah Warga Rusak Tertimpa Pohon Kelapa

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x